Manfaat mendengarkan musik untuk kesehatan

Manfaat Mendengarkan Musik untuk Kesehatan

Dengan mendengarkan musik kita dapat melatih kekuatan otak kita dalam berpikir dan mengingat suatu hal, mengapa bisa begitu? karena mendengarkan sebuah musik dapat membuat tubuh dan otak kita secara keseluruhan lebih rileks. 

Mendengarkan musik dapat membantu untuk menurunkan stres, membantu membuat kita menjadi lebih tenang, membuat kita merasa lebih semangat, dan juga dapat membantu meredakan nyeri pada tubuh kita. siapa juga yang menyangka menjaga kesehatan dapat di lakukan hanya dengan cara mendengarkan musik saja?.

Ini penjelasan lengkap tentang manfaat mendengarkan musik yang bermanfaat untuk kesehatan fisik maupun mental kita. 

1. Bisa juga untuk diet

Memang tidak kita sangka juga kalau hanya mendengarkan musik saja kita dapat melakukan diet, nyatanya musik dan diet tentu saja berhubungan, karena dengan mendengarkan musik santai dengan tempo yang pelan dan santai, kita lebih rileks hingga membuat kita saat makan dengan perlahan dan cepat merasakan kenyang.

2. Meningkatkan daya ingat pada pikiran kita 

Jika kita melakukan aktivitas belajar atau pun mengerjakan pekerjaan rumah sambil mendengarkan musik yang kita suka dapat mempermudah otak kita mengingat sesuatu.

3. Tidur menjadi lebih tenang

Musik juga bisa di jadikan terapi dan di nilai sangat efektif sekali, tujuan nya untuk membantu meredakan susah tidut atau bisa di sebut dengan insomnia. Dengan cara mendengarkan musik klasik dan musik rileksasi.

4. Membuat suasana hati menjadi lebih tenang

Di saat suasana hati kita sedang tidak baik atau pun buruk, dengan kita mendengarkan lagi kesukaan kita, maupun itu lagi dangdut, pop, atau klasik. Dapat menenangkan suasana hati kita.

Karena mendengarkan musik yang kita sukan bisa membuat Dopamin dalam tubuh kita keluar, zat yang di maksud dengan Dopamin merupakan komponen kimia yang dapat membuat kita menjadi merasa bahagia dan senang.

5. Meningkatkan stamina 

Kita bisa melakukan nya dengan cara di saat kita ber olahraga sambil mendengarkan musik dengan irama yang sesuai dengan langkah maupun ketukan di saat kita ber olahraga, dan juga akan membuat kita lebih semangat  di saat kita ber olahraga, dan meningkatkan stamina kita saat ber olahraga.